Peta Digital Kabupaten Batang Jawa Tengah
Dewasa ini informasi spasial berperan sangat penting dan banyak dibutuhkan di berbagai bidang. Tak dapat dipungkiri, banyak peta dimanfaatkan untuk perencanaan suatu kawasan dan juga banyak digunakan untuk evaluasi suatu kawasan. Peta tidak hanya dibutuhkan oleh bidang geografi saja, melainkan banyak juga dibutuhkan pada bidang geodesi, meteorologi, geofisika, kebencanaan, dan bahkan kedokteran juga sering menggunakannya untuk mengidentifikasi agihan penyakit disuatu wilayah.
Selain itu, di bidang pemerintahan juga banyak memerlukan peta. Misalnya pada departemen pertanian, kehutanan, BMKG, dan lain sebagainya. Namun demikian, informasi yang disajikan dalam peta ternyata beragam, semuanya tergantung dari penggunaanya. Katakanlah peta rawan bencana, pasti didalamnya mencakup informasi mengenai daerah mana saja yang rawan terjadi bencana? bencana apa saja yang diinformasikan pada peta tersebut? dan masih banyak lagi.
Dalam kesempatan kali ini, penulis ingin memberikan Peta Digital Kabupaten Batang Jawa Tengah. Peta ini masih bersifat global, belum memberikan informasi yang spesifik seperti contoh diatas. Peta ini sangat cocok digunakan sebagai peta dasar untuk berbagai kebutuhan. Peta ini merupakan peta hasil interpretasi beberapa lembar Peta Rupa Bumi Indonesia (RBI) tahun 1999 yang mencakup Kabupaten Batang.
Ada beberapa informasi yang disajikan dalam peta ini, antara lain layer desa, kecamatan, jalan, jalan rel kereta api, sungai, garis kontur, titik tinggi, penggunaan lahan, dan utilitas. Kesemuanya berbentuk Shapefile (Shp) format, sehingga untuk membuka peta tersebut anda harus menggunakankan software Sistem Informasi Geografis (SIG) misalnya seperti ArcView, ArcGIS, Ilwis, Quantum GIS, dan lain sebagainya. Ukuran peta digital ini sebesar 12 Mb.
Ada satu hal yang menurut penulis penting dalam peta digital ini, yakni koordinat yang digunakan dalam peta ini adalah koordinat Universal Transverse Mercator (UTM) zona WGS 84. Hal tersebut dimaksudkan agar peta ini mudah untuk dilakukan analisis lebih lanjut. Apabila dalam peta ini menggunakan koordinat geografis, tentu anda akan kesulitan dalam mengolahnya. Silahkan download Peta Digital Kabupaten Batang Jawa Tengah disini. Semoga dapat bermanfaat.
1 komentar:
Terima kasih sebelumnya anda telah membuat blog yang membahas dan menyertakan GIS Kabupaten Batang. Namun demikian saya tidak bisa mendownload file GIS tersebut. Mohon bantuannya. Terima Kasih
Post a Comment