Potensi Desa


Potensi desa adalah berbagai sumber alam (fisik) dan sumber manusia (non fisik) yang tersimpan dan terdapat di suatu desa, diharapkan bermanfaat bagi kelangsungan dan perkembangan desa. Potensi desa  berupa fisik meliputi tanah, air, iklim. Potensi desa berupa nonfisik meliputi masyarakat desa, lembaga lembaga sosial dan aparatur/pamong desa.

Struktur Ruang Desa dan Kota
1) Struktur ruang desa terdiri atas pola penggunaan lahan dan pola pemukiman. 2) Pola penggunaan dibedakan atas pemukiman linear, memusat, terpencar dan mengelilingi fasilitas tertentu. 3) Struktur ruang kota terdiri atas berbagai pusat kegiatan manusia, seperti pusat industri, pusat perdagangan serta pusat jasa dan pelayanan masyarakat.

Interaksi Desa dan Kota
1) Interaksi wilayah merupakan suatu hubungan dua wilayah atau lebih, yang dapat menimbulkan gejala, kenampakkan atau permasalahan baru. 2) Interaksi tidak hanya terbatas pada gerak pindah manusia, melainkan juga menyangkut barang dan informan. 3) Menghitung kekuatan interaksi antara dua wilayah salah satu faktor yang sangat menentukan untuk terjadinya interaksi antar wilayah adalah sarana dan prasarana transportasi. 4) Kualitasnya sangat berpengaruh terhadap kelancaran mobilitas (pergerakan) barang dan jasa dari satu tempat ke tempat lainnya. 5) Suatu wilayah dengan wilayah lain biasanya dihubungkan oleh jalur-jalur transportasi , baik jalur transportasi darat, laut, maupun udara, sehingga membentuk pola-pola jaringan tertentu di dalam ruang muka bumi. Download media pembelajaran geografi materi pokok potensi desa, silahkan klik disini

0 komentar:

Post a Comment